Suasana Ramadan dan Persiapan Lebaran Hal-hal yang dirindukan dari Suasana Ramadlan Dan Persiapan Lebaran ya banyak banget. Aku ingat dulu saat bulik bulikku masih padha muda dan belum berkeluarga, kami suka membuat kue kue sendiri untuk persiapan lebaran. Di ruang tengah rumah simbah yang luas, kami duduk melingkar atau kadang dengan posisi sesuka hati, tapi sambil membuat dan mengulen adonan kami berbincang bincang akrab. Tentang apa saja. Ngalor ngidul lah. Setelah adonannya jadi kami mencetaknya dengan cetakan atau ya menggunakan tangan untuk memlintir adonan jadi stick panjang kumis kucing, atau diisi abon lalu diditekuk alias mbungkus dan dicuili pinggirnya jadi pastel dan lain lain. Setelah itu adonan yang sudah dicetak dimasukkan oven. Biasanya menjelang maghrib, kue kue sudah jadi. Aku boleh ikut mencicipi sedikit setelah buka puasa. Yang lainnya dimasukkan ke dalam toples. Besoknya kami membuat lagi kue yang lain. Begitu terus sepanjang hari sampai sebelum ta...
People DEvelopment MAGaZine