Teaser Novel Juli Novel Juli karya Dian Nafi dikerjakan semasa working from home karena situasi pandemi corona. Teaser JULI lainnya bisa dibaca di web hasfa Raho menggelitiki Ara dari belakang. Anak perempuannya yang paling kecil itu menggelinjang sambil tertawa-tawa kegelian. "Ayah!" teriaknya sambil memoncongkan mulutnya yang mungil dan merah muda. "Kan aku lagi main bikin gedung. Ntar gedungnya rusak." Raho makin menjadi-jadi, memeluk Ara dan menciumi pipi serta wajahnya sampai tersengal-sengal hampir kehabisan nafas. Anak perempuan tiga tahunnya itu makin mengingatkannya pada sosok May yang arsitek. May pernah bilang dia sudah cukup tua sekarang untuk bisa punya anak lagi kalau nanti akhirnya menikah dengan Raho. "Toh sudah ada Ara, itu anakku juga kan. Anak kita," kata May suatu waktu. Memang Raho sendiri yang cerita kalau dia seringkali membayangkan May saat berhubungan dengan Juli. Dan tidak bisa dia pungkiri mungkin juga sa...
People DEvelopment MAGaZine